CSR ID

Saya Senang Belajar Batch 4 Bersama SMKN 6 Samarinda

Program CSR pembelajaran online "Saya Senang Belajar" terakir di 2022 diselenggarakan PT Sanggar Sarana Baja (SSB) bersama SMKN 6 Samarinda. Selama ini SSB aktif menjalin hubungan baik dengan SMKN 6 Samarinda terutama dalam hal penyelarasan kurikulum pembelajaran dengan kebutuhan industri. Program CSR pembelajaran online "Saya Senang Belajar" ini menjadi salah satu bagian dari hal tersebut.

Sesi pembelajaran sebanyak 9 pertemuan, sejumlah fasilitator dari SSB juga menyampaikan materi kepada 67 siswa SMKN 6 Samarinda jurusan pengelasan dan pemesinan. Tidak hanya memberikan materi core values, 5S, basic based safety, teknologi terkini industri manufaktur, teori pengelasan,,pengaplikasian mesin CNC hingga hand and cutting tools tapi di program kali ini SSB juga menambahkan materi kerja bangku sesuai permintaan dan kebutuhan dari SMKN 6 Samarinda.

Berlangsung dari 2 November hingga 30 November 2021, program kali ini dijalankan secara hybrid. Seluruh siswa/i hadir di sekolah dan mengikuti pembelajar di kelas masing-masing didampingi oleh para Guru. Pengisi materi dari SSB hadir melalui zoom meeting.

 

Meski dengan segala keterbatasan, program dapat berjalan dengan lancar. Diskusi antara siswa/i dan pengisi materi berjalan aktif pada setiap sesi. Tingkat kehadiran siswa/i pada tiap sesi pun cukup tinggi, dibuktikan dengan sebanyak 62 siswa/i berhasil mendapat Certificate of Attendance karena berhasil memenuhi absensi di minimal 7 pertemuan.

 

Melalui program Saya Senang Belajar ini, SSB dan SMKN 6 Samarinda sepakat bekerjasama dan menandatangani MoU. Harapan ke depannya SSB dapat berkontribusi lebih baik lagi untuk mendukung keselarasan kurikulum dengan kebutuhan industri.